#MulaiTanpaKeraguan untuk Bisnis Go Digital Bersama Startner

Tren media sosial menciptakan strategi pemasaran baru yang dikenal dengan social media marketing. Media sosial telah dianggap sebagai platform yang memiliki banyak pengguna, sehingga keberadaannya sangat berpengaruh, khususnya pada aktivitas pemasaran. 

Pada tahun 2024, brand yang mempublikasikan konten menghibur di media sosial akan berhasil memenangkan perhatian dan keterlibatan audiens. Maka, sebagai pebisnis, kamu wajib mempelajari dunia social media marketing guna membangun serta meningkatkan performa bisnismu. 

Cari tahu platform social media marketing yang baik untuk brand-mu, serta kelebihan dan kekurangannya di bawah ini.

 

Apa itu Social Media Marketing?

Social media marketing (SMM) adalah penggunaan media sosial untuk mencapai tujuan pemasaran seperti membangun brand, meningkatkan penjualan, serta meningkatkan traffic website. Maka, social media marketing memiliki cara untuk berinteraksi dengan pelanggan yang sudah ada dan menjangkau yang baru. 

Social media marketing melibatkan pembuatan dan publikasi konten di saluran media sosial bisnis. Social media marketing juga memiliki analisis data yang dibangun khusus yang memungkinkan Marketer melacak keberhasilan upaya pemasaran dan mengidentifikasi cara lainnya untuk berinteraksi.

 

Kenapa Penting untuk Brand Menjalankan Social Media Marketing?

Media sosial telah menjadi bagian penting dari perjalanan konsumen di era modern ini. Oleh karena itu, media sosial juga dapat berperan sebagai media pemasaran untuk bisnis di berbagai skala. 

Banyak bisnis dari berbagai industri menjalankan strategi social media marketing untuk meningkatkan brand awareness melalui serangkaian konten. Berikut beberapa alasan lainnya mengenai pentingnya social media marketing bagi brand.

Membangun Reputasi

Membangun reputasi merupakan prioritas utama bisnis di berbagai industri. Media sosial memainkan peran yang semakin penting dalam manajemen reputasi. Ini juga memungkinkan brand terhubung dengan audiensnya secara lebih private dan menciptakan koneksi yang otentik.

Data Media Sosial Memberikan Informasi Mengenai Kompetitor

Brand menggunakan media sosial untuk mengawasi aktivitas kompetitor. Hal ini dikarenakan media sosial memiliki sifat real-time, yang dapat digunakan untuk mengamati dan menganalisis strategi pesaing. 

Hubungan Masyarakat Dikelola dengan Lebih Baik

Saat ini, aktivitas public relations tidak cukup hanya mengajukan siaran pers kepada wartawan. Media sosial memberikan brand saluran untuk memperkuat hubungan masyarakat melalui pengaruh naratif dan berinteraksi secara langsung dengan audiens, sehingga menghasilkan liputan media yang positif.

Kesempatan Manajemen Krisis 

Cara paling efektif untuk mengelola risiko bisnis yaitu dengan memiliki rencana krisis media sosial. Dengan memantau media sosial, bisnis dengan proaktif mengelola risiko. Media sosial juga memberikan brand kesempatan untuk mengatasi masalah sebelum berkembang menjadi masalah yang lebih besar.

 

Kelebihan Social Media Marketing

Sumber: Pexels

 

Social media marketing memiliki beberapa kelebihan yang dapat memberikan dampak positif pada bisnis. Berikut adalah beberapa kelebihan dari social media marketing yang perlu kamu pahami.

1. Mencapai Audiens yang Lebih Besar

Media sosial memberikan bisnis akses ke audiens yang lebih besar. Berbeda dengan media tradisional, target audiens disini tidak ada. Hal ini memberikan bisnis akses demografi yang tak terbatas terkait dengan jenis kelamin, usia, atau status sosial. 

2. Membangun Brand Loyalty

Semakin besar interaksi serta koneksi antara bisnis dan pelanggan, semakin nyaman pelanggan dengan suatu brand. Seperti memberikan pembaruan yang konsisten maupun menyajikan konten berkualitas, dapat membantu pelanggan membentuk hubungan emosional. Hal ini pada akhirnya mengarah pada brand loyalty.

3. Memantau Feedback Pelanggan

Social media marketing merupakan cara cepat untuk berbagi informasi dengan audiens yang lebih besar. Bahkan, audiens bisa terlibat dengan konten dengan berbagai cara. Maka, brand dapat dengan mudah memantau customer feedback dan cepat mengelola komentar untuk menjawab pertanyaan audiens. 

4. Akses ke Banyak Peluang Pertumbuhan

Membuat akun hingga membuat konten organik dilakukan secara gratis. Hal ini membuka kesempatan bagi brand untuk mendapatkan lebih banyak iklan dengan biaya yang lebih rendah. Jadi, banyak peluang bisnis yang bisa diraih dengan biaya yang sedikit atau bahkan tanpa biaya.

5. Menumbuhkan Performa Bisnis

Media sosial memiliki tingkat konversi yang lebih tinggi dibandingkan dengan bentuk pemasaran dan periklanan tradisional. Tingkat konversi yang lebih tinggi dapat menghasilkan keuntungan yang lebih besar.

 

Kekurangan Social Media Marketing

Di samping banyak kelebihan yang ditawarkan social media marketing, strategi pemasaran ini juga memiliki beberapa kekurangannya.

1. Praktik yang Memakan Waktu

Meskipun mempublikasikan konten organik di media sosial gratis, membuat konten dapat memakan banyak waktu, uang, dan usaha, tergantung pada platform yang digunakan maupun jenis konten yang ingin dibagikan. 

2. Komentar Negatif Tidak Bisa Hilang

Brand mungkin menemukan beberapa ulasan atau komentar negatif. Tentu saja, brand butuh waktu untuk merespon komentar negatif tersebut. Meskipun tidak dapat mengontrol komentar di media sosial, brand dapat mengontrol cara menanggapi komentar  tersebut. 

3. Manifestasi Hasil yang Memakan Waktu

Media sosial memungkinkan komunikasi cepat dengan audiens. Tetapi hasil yang konsisten tetap membutuhkan waktu. Brand mungkin terlibat dalam social media marketing untuk waktu yang lama sebelum melihat peningkatan keterlibatan atau pengembalian investasi. 

 

6 Platform Social Media Marketing Terbaik

Sebelum menerapkan social media marketing untuk bisnismu, kamu perlu mengetahui deskripsi dari platform media sosial yang nantinya akan kamu gunakan. Di bawah ini terdapat  enam platform social media marketing terbaik.

Facebook

Facebook merupakan platform media sosial terbesar, yang diandalkan dalam strategi social media marketing. Sejak diluncurkan pada tahun 2004, platform ini telah menjadi alat yang sangat berharga bagi bisnis B2C, menawarkan alat periklanan canggih dan peluang organik.

Dengan memanfaatkan Facebook, bisnismu dapat menjangkau khalayak yang luas, mencakup berbagai kelompok demografis dan geografis. Facebook juga menyediakan targeting tools yang memungkinkan bisnis untuk menyajikan iklan kepada audiens yang sangat spesifik.

Instagram

Sejak diluncurkan belasan tahun yang lalu, Instagram telah mengambil hati para pengguna media sosial. Instagram menyediakan berbagai konten menarik secara visual. Platform ini menjadi favorit brand saat menerapkan social media marketing. 

Saat ini, pengguna Instagram dapat menemukan brand serta menjelajahi produk atau layanan dengan mudah. Bahkan, Instagram juga menawarkan pengalaman berbelanja di dalam aplikasi yaitu Instagram Shops. Ini merupakan fitur penjualan sosial paling populer di kalangan Social Media Marketer. 

Twitter atau X

X, yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter, berfokus pada kata-kata. Platform ini kini berkembang dan audio tools bernama X Spaces, community-building tool untuk para Kreator yang disebut Twitter Subscriptions, dan Twitter Blue bagi pengguna yang tertarik dengan pengalaman Twitter yang lebih tinggi.

X memberikan platform untuk berinteraksi secara langsung dengan audiens dalam waktu nyata. Melalui posting teratur dan penggunaan hashtag yang relevan, X juga dapat membantu meningkatkan brand awareness. Itulah mengapa X menjadi pilihan untuk menjalankan social media marketing. 

TikTok

TikTok memiliki ciri khas vertical-short-video, yang saat ini menjadi pionir di platform media sosial lainnya. TikTok merupakan salah satu platform terbaik untuk membangun komunitas. TikTok juga dapat menjadi saluran yang efektif untuk berinteraksi dengan generasi muda. 

Video singkat yang disajikan juga memudahkan keterlibatan pengguna. Bahkan, TikTok mendukung tren challenge yang menjadi viral. Ini memberikan kesempatan untuk mendapatkan perhatian besar dengan cepat, khususnya dalam penerapan social media marketing. 

LinkedIn

LinkedIn mungkin menjadi satu-satunya platform dimana audiensnya jelas ditentukan, yaitu para profesional yang sedang mencari jaringan dan peluang baru. Hal ini menjadikannya platform yang ideal bagi perusahaan B2B yang ingin membangun komunitas khusus industri.

LinkedIn merupakan tempat yang baik untuk berbagi konten terkait suatu industri. Artikel dan posting dapat digunakan untuk mempromosikan produk, layanan, atau pengetahuan mengenai industri. Ini membantu dalam membangun otoritas dan lead generation di banyak bidang.

Youtube

YouTube merupakan website terbesar kedua yang paling banyak dikunjungi di dunia. Marketer menyebutnya sebagai platform terbaik kedua untuk membangun komunitas. Selain menjadi platform yang populer, pengguna YouTube cenderung tinggal lebih lama karena sebagian besar kontennya berbentuk panjang. 

Hal ini menjadikannya platform yang ideal untuk berbagi konten edukatif. Jika suatu brand membangun kanal YouTube yang sukses, brand dapat memanfaatkannya untuk mendapatkan pendapatan melalui program mitra YouTube. Hal ini juga termasuk strategi yang dilakukan dalam social media marketing. 

 

Boost Bisnis Melalui Media Sosial Bersama Startner

Era digital semakin memudahkan bisnis menjangkau target audiens-nya. Ini dibuktikan dari kemunculan platform media sosial yang tidak hanya digunakan untuk pribadi, tetapi juga kebutuhan bisnis. Media sosial menyuguhkan fitur yang mudah dan murah, sehingga menguntungkan bagi bisnis. 

Perkembangan inilah yang membuat social media marketing menjadi inovasi dunia pemasaran yang diandalkan. Bisnis pun banyak yang mengadaptasi strategi ini dengan menjalankannya secara mandiri maupun dengan menggunakan jasa pemasaran. 

Adapun dengan memanfaatkan jasa pemasaran, tentu akan membuat bisnismu lebih mudah. Terdapat banyak jasa yang berhubungan dengan social media marketing, seperti pembuatan konten, video pendek maupun mengelola instagram secara keseluruhan. 

Pengelolaan media sosial bisnis yang praktis bisa kamu serahkan pada Startner! Konsultan bisnis online ini akan membantu kamu mengelola strategi social media marketing seperti instagram. Bersama Startner, konten bisnis instagram akan dikelola lebih menarik. 

Mulai dari desain feeds hingga insta story, copywriting dan jadwal posting akan dikelola oleh Startner. Menarik bukan? Jadi, tunggu apalagi? Buat bisnismu semakin stand out dengan Startner!